Rabu, 21 Juli 2010

aku ingin bangkit dan merubah hidupku

malu rasanya ketika aku memikirkan aku ingin bertemu dgn teman-teman seperjuanganku di sekolah menengah pertama.jujur aku merindukan mereka semua,ingin bertemu,bersenda gurau,berbincang hangat melukiskah kisah masing-masing.
Tapi ketika aku mulai berimajinasi tentang pertemuan itu,seketika itu juga rasa percaya-diriku merosot tajam.apa jadinya aku jika mereka tahu aku hanyalah kuli,tak sehebat dan sesukses mereka.
Bukan hendak menyembunyikan apa pekerjaan dan bagaimana keadaanku,toh beberapa dari mereka sudah ada yang tahu.tak lain dan tak bukan karena situs jejaring ciptaan mark zuckerberg.
Lewat situs itu aku menemukan dan ditemukan mereka.dan setelah bercerita kesana kemari,barulah aku tahu,mereka kebanyakan menjadi orang yg sukses dan berduit.
Si pakada yg krja jadi PNS,si jan0ko yang kerja di vend0r mithsubisi,si junet,si jo yg kerja di perusahaan besar,ato si sipit yg kerja di tambang batubara.mereka jadi orang sukses menurutku,pekerjaan mapan,gaji besar dan terjamin,sangat jauh dari keadaanku.lalu ku tahu juga,yang perempuan kebanyakan masih menempuh studi mereka di bangku kuliah,untuk mengejar tittle dan prestasi.
Semua itu membuatku ciut,berhasil membuat rasa percaya diriku merosot tajam.rasanya butuh berlusin-lusin sumplemen untk meningkatkan kembali rasa percaya diriku.
Lalu timbulah keinginanku untuk memperbaiki jalan hidupku.keinginan itu timbul tatkala ada seorang dari mereka yg menyayangkan diriku,dia bilang otakku cukup encer,rasanya tak percaya dia mendengar keadaanku.akupun lalu menyadarinya,andai saja . . .pikirku
dari situ lalu aku berkeinginan melanjutkan pendidikanku lewat sekolah persamaan,yg setara dgn ijazah SMA,yaitu paket c.namun saat ini aku belum memperoleh info,dimana aku bisa mendapatkannya,untuk daerah dimana aku bekerja dan tinggal.
Sebenarnya aku punya sahabat yang mengelola sebuah yayasan dimana menyediakan fasilitas pendidikan untk yg kurang mampu atau yg ingin memperoleh ijazah sesuai yg dibutuhkan.lalu akupun minta tol0ng padanya,untuk sekedar mencarikan info yg kubutuhkan.jadi tentu saja aku tak perlu jauh-jauh pindah ke kota apel dimana dia mendirikan sekolah senjanya.
Akhirnya info yang kubutuhkan tlah kudapatkan,tinggal aku mensurvei tempat terdekat dari aku tinggal.tentu saja aku masih harus mengusahakan agar aku mendapat ijin dari sang empunya rumah,syukur2 dapat fasilitas transport.karna tentu saja,tanpa mendapat ijin dari sang empunya rumah,semua sia2.tak ada pilihan lain,selain meninggalkan semua yg anda,dan tentu saja akan menjadi amat sangat berat.
Entah bagaimana aku harus memulainya,tapi yg aku butuhkan adalah jutaan suntikan dukungan dan berlusin-lusin suplemen percaya diriku,hingga overd0sis mungkin.
I must believe,allah swt will always guide me to makes dreams c0me true,to reach my destiny,god . . .please blessed me,amien

Tidak ada komentar: